Cara Mengembalikan Aplikasi Bawaan yang Terhapus Pada Android

Cara Mengembalikan Aplikasi Bawaan yang Terhapus Pada Android

Beberapa pengguna Android mungkin pernah merasakan kebingungan bagaimana cara mengembalikan aplikasi bawaan yang terhapus secara tidak sengaja ketika melakukan pembersihan. Pasalnya diantara beberapa aplikasi bawaan tersebut tidak selalu ada di Play Store untuk diunduh ulang, sehingga dibutuhkan cara untuk mengembalikannya.

Aplikasi bawaan ini memang kadang sifatnya subjektif bagi penggunanya, ada beberapa yang memang sengaja untuk dihapus karena merasa tidak membutuhkan. Namun, kemudian suatu waktu terbit penyesalan dan merasa aplikasi tersebut dibutuhkan, maka mengembalikannya dapat melalui Play Store, Pengaturan maupun Aplikasi.

Kembalikan Aplikasi Bawaan Melalui Play Store

Jika pada umumnya Play Store digunakan untuk mencari aplikasi baru yang akan diunduh, maka sebenarnya Play Store juga menyimpan riwayat. Riwayat yang dimaksud adalah aplikasi yang pernah disimpan sebelumnya, jadi ketika aplikasi terhapus maka riwayat tersebut dapat dilihat dengan cara:

  • Buka fitur Play Store pada handphone Android.
  • Lalu, cari icon garis vertikal berjumlah tiga pada sudut kanan atas kemudian ketuk icon tersebut.
  • Selanjutnya pilih menu My Apps & Games.
  • Lalu, cari dan ketuk menu Library.
  • Kemudian, akan tertampil aplikasi yang pernah diinstal sebelumnya.
  • Selanjutnya, tentukan aplikasi yang akan diinstal ulang dengan klik kembali tombol Install.

Instal Ulang Aplikasi Bawaan dengan Aplikasi Tambahan

cara mengembalikan aplikasi bawaan yang terhapus adalah dengan Aplikasi Backup & Restore  yang idealnya diinstal ketika handphone dalam keadaan baru. Sehingga aplikasi ini dapat mengantisipasi kondisi ketidaksengajaan terhapusnya aplikasi sebab telah dilakukan backup data terlebih dahulu dengan cara sebagai berikut:

  • Lakukan aktivasi dan pengaturan aplikasi akan melakukan backup secara otomatis atau manual.
  • Jika secara otomatis, maka tiap aplikasi yang terhapus akan otomatis di backup aplikasi.
  • Kemudian, tunggu proses backup hingga selesai.
  • Lalu, ketika membutuhkan kembali aplikasi yang terhapus buka kembali aplikasi Backup & Restore.
  • Kemudian pilih menu Restore dan cari aplikasi yang dimaksud.
  • Setelah itu klik Archived untuk menginstal ulang aplikasi tersebut.

Cara Mengembalikan Aplikasi Bawaan yang Terhapus Pada Android.

Cara Mengembalikan Aplikasi Bawaan yang Terhapus Pada Android

Pemanfaatan Menu Pengaturan untuk Mengembalikan Aplikasi yang Terhapus

Cara selanjutnya ini dapat digunakan pada aplikasi bawaan handphone dan tidak berlaku bagi aplikasi yang diinstal eksternal dari Play Store. Untuk melakukannya pun tidak diperlukan ditambah aplikasi khusus  dan cukup dengan melakukan pengaturan pada menu Settings di handphone sebagai berikut:

1. Pengaturan pada Menu Aplikasi

Apabila masuk ke menu Pengaturan terdapat banyak pilihan menu di dalamnya, berbagai menu di dalamnya adalah tentang kondisi handphone tersebut. Karena sifatnya bawaan, tentunya aplikasi sebelumnya juga tidak akan keluar dari handphone tersebut dan dapat ditemukan melalui langkah sebagai berikut:

  • Masuk ke menu Aplikasi pada Pengaturan atau Settings pada Handphone.
  • Kemudian, akan tertampil semua pilihan aplikasi yang terinstal maupun yang tidak diaktifkan.
  • Karena pada dasarnya aplikasi bawaan tidak akan hilang namun hanya dalam keadaan tidak aktif.
  • Selanjutnya pilih aplikasi yang ingin diaktifkan pada menu Aplikasi.
  • Lalu, klik aplikasi tersebut kemudian tekan tombol Aktifkan untuk digunakan kembali.

2. Pengaturan pada Menu Akun

Cara lainnya yang dapat ditemukan pada Pengaturan handphone melalui Akun, karena akun disini akan menjadi motor untuk penyimpanan pada Cloud. Karena masih tersimpan, maka aplikasi yang terhapus mudah untuk diaktifkan kembali dengan cara mengaktifkannya kembali dapat melalui langkah berikut ini:

  • Masuk ke menu Aplikasi setelah membuka menu Pengaturan pada Handphone.
  • Kemudian, pilih menu Cloud dan Akun.
  • Lalu, pilih menu Pencadangan dan Pemulihan.
  • Selanjutnya klik tanda panah ke kanan untuk menemukan aplikasi yang akan dipulihkan kembali.
  • Kemudian, berikan centang pada aplikasi tersebut.
  • Lalu, klik OK pada halaman persetujuan yang akan muncul kemudian.
  • Selanjutnya tinggal tunggu aplikasi akan muncul kembali.

Demikian tadi cara mengembalikan aplikasi bawaan yang terhapus dengan beberapa langkah yang dapat dipilih sesuai kemampuan perangkat pengguna handphone Android. Dalam penggunaan handphone biasanya akan sering terjadi bongkar pasang aplikasi yang menyesuaikan dengan kebutuhan dan kapasitas memori perangkat itu sendiri.

Baca Juga :

Cara Memindahkan Chat WA Android ke iPhone dengan Aplikasi dan Email.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *